Simply Stay by Mustika Ratu

By Meylisa Agustina - 8:39 PM



Heyhoyeloo~~

Buat temen yang ngikutin dunia blogging pasti udah tau dong ya kalau bblog dan Mustika Ratu lagi ngadain kontes review. Nah, kali ini aku juga mau ikutan nih!

Teman-teman semua pasti udah tau dong produk Mustika Ratu? Yep, produk lokal yang dikomandani oleh bu Mooryati Soedibyo adalah produk yang dari aku kecil udah dipake sama mama dan nenek. Favorit aku yakni minyak cem-ceman Mustika Ratu yang sering dipakein mamaku ke rambutku~ Pasti teman-teman pernah dong spa homemade dirumah bareng mama atau nenek dengan produk Mustika Ratu?

Nah! Salah satu line produk Mustika Ratu adalah SIMPLY STAY. Yakni varian produk make up yang dirancang khusus buat anak muda kece kayak kita-kita. Yuk simak review dari aku!






Konsep produk ini sendiri yakni:


"MUSTIKA RATU SIMPLY STAY Make Up yang ditujukan untuk wanita yang aktif,simple dan selalu ingin tampil cantik setiap saat.  Formula dan kandungan bahan alaminya aman digunakan dan disesuaikan untuk wanita Indonesia dan MAMPU MEMPERTAHANKAN RIASAN SELAMA 8 JAM"
Tiap produk Simply Stay mengandung :
1.Curcuma Heyneana Root Extract sebagai natural skin conditioning, memberikan kelembaban, menghaluskan kulit serta mencerahkan kulit
2.Tocopheryl Acetat (Vitamin E) merupakan anti oksidan alami, antioksidan kuat untuk melindungi dari kerusakan oleh radikal oksigen reaktif & sinar UV

3.Octyl Methoxycinnamate sebagai UV filter alami untuk melindungi wajah dari paparan sinar matahari (UV B)


Yang aku dapatkan dari BblogxMustikaRatu yakni sampling berbagai macam produk lengkap dengan variasi warnanya. Variasi warna koleksi Simply Stay buatku cocok banget buat kulit wanita Indonesia. Mulai dari warna kulit yang putih bersih, kuning langsat hingga sawo matang. Varian produk Simply Stay bisa dibilang adalah basic kit make up. Make up nya seputaran warna kulit dasar dari produk-produk berikut ini:

1. Moisturizer

 Moisturizer Simply Stay terdiri dari dua jenis. Yang pertama normal to oily skin dan normal to dry skin. Dari teksturnya, yang oily skin lebih ringan daripada yang untuk dry skin. Aku menggunakan moisturizer yang oily skin. Moisturizernya mudah menyerap ke kulit tapi sayang agak bau obat :(
Fullsize produk 35ml seharga: Rp.15.000

2. Liquid Foundation

Untuk produk ini variasinya ada Pearly White untuk kamu si kulit putih, Smoothie Yellow untuk kuning langsat, Caramel Latte untuk sawo matang dan Sweet choco untuk kamu yang kulitnya gelap. Aku pribadi menggunakan smoothie yellow untuk kulitku. Yang aku suka dari produk ini adalah teksturnya ga lengket dan ga berat juga pas aku pakai diwajah. Coveragenya sheer to medium.

Fullsize produk 50ml seharga: Rp. 20.000

3. Stick Foundation

 Stick foundation ini packaging full nya berbentuk seperti lipstik. Mudah di aplikasi ke wajah ya? Aku pribadi menggunakan warna no 2 (Smootie Yellow) dan warna no 4 (Sweet choco) untuk contouring membentuk hidung dan tulang pipi. Yang aku suka produk ini teksturnya lembut dan mudah di blending. Sebagai pemula, aku dengan mudah membaurkan Simply Stay stick foundation~~

Fullsize produk ukuran 15gr seharga Rp 50.000

4. Two Way Cake



Untuk two way cake nya aku menggunakan warna Pearly White (no 1) cuma pada bagian yang di contour aku menggunakan two way cake warna Sweet Choco (no 4). Coverage nya sheer - medium. Cuma kalau dipakai bersama produk lain (foundation, stick foundation) coverage nya jadi medium - full.

Fullsize produk seharga Rp. 75.000


Nah.. setelah aku coba-coba rangkaian produk Simply Stay ini dia hasil dari basic make up Simply Stay

Dari kiri ke kanan, proses dandan dari bare face sampe full make up~~ Well aku bener-bener masih belajar contouring, jadi butuh banget kritik dan saran teman-teman semua nih hehe >.<


Setelah pakai basic make up dari Simply Stay. cuss pakai lipstik warna natural, eyeliner dan mascara. Make up simple kayak gini bisa kamu gunakan untuk ke acara-acara formal ataupun ke kantor loh!

Thank you Bblog & Mustika Ratu!!





berpartisipasi dalam "Everyday with Simple Stay" Blogging Competition [3]




  • Share:

You Might Also Like

2 komentar

  1. Bestluck xx


    Mind to visit my newest post?
    http://missdjoen.blogspot.com/2014/08/review-simply-stay-by-mustika-ratu.html
    Thankyouuu :D

    ReplyDelete
  2. Satu nama yang muncul waktu lihat foto kakak, Oku Manami, personil AKB48 yang super kawaii. Mirip deh sama kakak :D
    Reviewnya lengkap, foto2nya bagus.. Mampir di review-ku juga ya ^_^ review mustika ratu simply stay
    chalwoo <3

    ReplyDelete

terimakasih banyak :)