Erha Kini ada di Watsons!

By Meylisa Agustina - 5:30 PM


Assalamualaikuum everibebih!

Akhir pekan lalu aku diundang ke acara launching Erha di Watsons.
WOW
Wait.
Erha yang klinik dermatologi itu? Kok sekarang ada di drugstore Watsons sih?

Iyes memang klinik Erha yang sudah ada di Indonesia sedjak 1999 itu kini punya apothecary sendiri dan sekarang sudah bisa dibeli di Watsons. Tentunya teman-teman masih bisa ke kliniknya langsung untuk berkonsultasi dengan dokter dan membeli produk sesuai resep. Namun kini Erha klinik kecantikan menjual produk over the counter (OTC) yang bisa dibeli di Watsons tanpa perlu resep dari dokter lho~

Tanggal 18 Januari lalu aku menghadiri event ErhaXWatsons yang juga dihadiri oleh teman-teman blogger.

Dengan pengalaman selama 20 tahun dan hamper 3 juta pelanggan di Indonesia, Erha memahami bahwa kondisi kulit dan rambut membutukan aspek-aspek perawatan (caring) dan penyembuhan (curing). Karena itu, Erha menyediakan produk Skin & Hair Series dalam 5 kategori berbeda yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan dan permasalahan umum konsumen.


Rangkaian skincare nya ada AcneAct Series untuk kulit berjerawat, TruWhite Series untuk mencerahkan wajah, Rejuvenage Series untuk anti aging, Skinsitive Series untuk kulit sensitif, dan ErHair Series untuk rambut.

Acara ini juga dihadiri oleh dr. Benny Hadypramono Djojokoesomo dokter dari Watsons, Yosi Krisyanti selaku Head of Modern Trade Channel ERHA dan Lilis Mulyawati selaku Presiden Direktur Watsons Indonesia.



“Komitmen Watsons sejalan dengan visi ERHA yaitu, menerapkan standar tinggi dalam melayani pelanggan serta menyediakan produk kesehatan, kecantikan dan perawatan personal terbaik. Dalam kategori perawatan personal, kami percaya akan keunggulan produk ERHA Skin & Hair Series dan yakin bahwa kerjasama ini merupakan sebuah peningkatan terhadap komitmen kami dalam melayani kebutuhan konsumen”,  jelas Lilis Mulyawati

Pas dokter spesialis kulit dr. Benny lagi sharing tips perawatan kulit, ada salah satu pertanyaan paling ‘menggelitik’ yaitu dari Mak Uli Hape, yang bertanya sekaligus memuji langkah Erha buat open stall di Watsons. Buat sebagian orang, masuk ke klinik kecantikan itu agak mengerikan. Salah satunya aku dan mak Uli Hape yang kalau masuk klinik tuh udah keburu khawatir sama angka di invoice nya -_-

Nah dengan adanya produk Erha di Watsons, aku jadi tau “oh ternyata segitu ya perkiraan harganya~”

Setelah event aku mendapatkan beberapa produk dari Erha. Cuss yuk mari review singkat produk-produknya!


Erha TruWhite Activator Series Day Cream
Harga +/- 130.000

“Erha Truwhite Activator Day Cream merupakan krim pagi dengan 4 Whitening Agent, salah satunya Arbutin (pemutih alami dari buah Bearberry) yang berfungsi sebagai zat pencerah sehingga efektif mencerahkan dan melembabkan kulit, mengurangi bintik-bintik hitam serta menghambat pembentukan melanin pada kulit. Produk ini juga mengandung tabir surya untuk menangkal sinar UVA dan UVB sekaligus exfoliating agent yang dapat mengangkat sel-sel kulit mati dan memperbarui sel kulit.

Hepi banget ada day cream yang ukurannya handy banget kayak ginii! Teksturnya juga termasuk medium to thick dan mengandung SPF 25.

Erha TruWhite Activator Series Night Cream
Harga +/- 130.000

“Erha Truwhite Activator Night Cream merupakan krim pagi dengan 4 Whitening Agent, salah satunya Arbutin (pemutih alami dari buah Bearberry) yang berfungsi sebagai zat pencerah sehingga efektif mencerahkan dan melembabkan kulit, mengurangi bintik-bintik hitam serta menghambat pembentukan melanin pada kulit. Produk ini juga memiliki exfoliating agent yang dapat mengangkat sel-sel kulit mati dan memperbarui sel kulit.

Erha TruWhite Activator C Serum
Harga +/- 180.000

Aku sih seneng banget sama produk-produk OTC Erha karena ukuran packagingnya yang handy dan ramah travelling. Dengan kisaran harga 100.000 sampai 150.000 udah dapet sebotol produk Erha, harganya cukup terjangkau yah! Jadi buat temen-temen yang sedang mencari cara memutihkan kulit yang baik dan yang benar, ya memang pakai skincare aja ya~ please jangan pake DIY DIY yang membahayakan!



  • Share:

You Might Also Like

8 komentar

  1. Wah, baru tau erha udah ada di watson. Thanks infonya!

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya baru banget nihh, bisa cuss ke watsons belanja deh hihii

      Delete
  2. Aseeek udah makin gampang akses produk2 erha. Harganya juga affordable. Makin cintah deh sama Erha. Thanks infonya MakMey

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya ternyata gak semahal yang dibayangkan yaa hihihi

      Delete
  3. Lengkap banget ya produknya. Makasih infonya mbak

    ReplyDelete
  4. Wah nice move, Erha. Thanks infonya Mey!

    ReplyDelete
  5. Seneng banget akhirnya Erha masuk drugstore😍. Jadi sekarang gak perlu ribet beli di online shop🤭

    ReplyDelete

terimakasih banyak :)